Senin, 22 Maret 2021

Bantuan Kuota Data Internet Tahun 2021 Bagi Pelajar, Guru dan Dosen

Tahun 2021 bantuan kuota data internet untuk pelajar, guru dan dosen kembali dibagikan oleh Kementiran Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Rincian bantuan kuota data internet ini  adalah 

  1. 7 GB/Bulan untuk peserta didik jenjang PAUD, 
  2. 10 GB/Bulan untuk peserta didik jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah, 
  3. 12 GB/Bulan untuk Guru PAUD, Pendidikan Dasar dan Menengah serta 15 GB/Bulan untuk Mahasiswa dan Dosen.

Penyaluran bantuan kuota data internet dilakukan setiap tanggal 11-15 setiap bulannya sejak bulan Maret 2021 hingga Mei 2021.

Kuota data internet ini dapat digunakan untuk mengakses semua jaringan atau kuota umum namun dengan pembatasan. Artinya dapat digunkan untuk mengakses semua aplikasi kecuali yang diblokir oleh Kemenkominfo, serta tidak bisa digunakan untuk mengkases Twitter, Instagram, Facebook dan TikTok. Namun bisa digunakan untuk mengakses Youtube.

Persayataran agar bisa mendapatkan bantuan kuota data internet adalah :

  • Peserta didik PAUD, Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah terdaftar di Aplikasi Dapodik
  • Memiliki nomor ponsel aktif
  • Bagi mahasiswa terdaftar di PDDikti berstatus aktif dalam perkuliahan
Buku Saku Bantuan Kuota Data Internet 2021 Download disini
Peraturan Sekjen No.4 Tahun 2021 Download Disini

0 komentar:

Posting Komentar